[Postmatch Burnley – Chelsea] Memaksimalkan Fabregas sebagai Kunci Permainan

Sebagai salah satu tim yang difavoritkan menjadi juara Liga Primer, Chelsea mengawali musim 2014/2015 dengan start yang baik. Kemenangan 1-3 atas tuan rumah Burnley dini hari tadi, membuat mereka untuk sementara waktu duduk di puncak klasemen.

Jalan Chelsea untuk jadi juara memang masih panjang.  Namun dari apa yang dilakukan Jose Mourinho saat laga melawan Burnley, terutama terkait perubahan taktik dan pola permainan Chelsea yang lebih aktraktif , maka wajar jika banyak pengamat yang menjagokan Chelsea (bersama City) sebagai salah satu kandidat juara musim ini. Baca lebih lanjut

[Preview Taktik Italia di Piala Dunia 2014] Fleksibilitas Taktik yang Jadi Kunci

Banyak orang memuji Cesare Prandelli sebagai sosok yang mencerminkan dengan sempurna watak dan karakter seorang pelatih Italia.Pujian itu terutama karena dia memperlihatkan kecenderungan yang umum diketahui tentang sosok pelatih di Italia: sangat tergila-gila dengan taktik, pendekatan taktikal memainkan peran sangat besar.

Kultur sepakbola Italia memang gemar dan keranjingan mengolah taktik.  Dalam menerapkan taktik, pelatih-pelatih Italia senang melakukan pendekatan yang sangat mempertimbangkan berdasarkan kualitas dan karakteristik lawan. Dengan pendekatan macam itulah sepakbola Italia membangun adaptasi dan fleksibilitasnya terhadap berbagai taktik yang berkembang dan dimainkan oleh tim-tim lawannya.

Inilah ciri dari sepakbola Italia: terbuka terhadap variasi dan fleksibilitas taktik. Tak ada strategi yang dianggap baku dan saklek.Semuanya bisa berubah bergantung situasi dan respons terhadap taktik lawan. Akibatnya, setiap pemain juga dikondisikan untuk selalu terbuka dengan pendekatan baru dan berbeda, sehingga terbiasa beradaptasi terhadap sistem permainan. Baca lebih lanjut